St. Feliks dari Nola

14 Januari

Feliks lahir di Nola, Italia pada abad ke-3. Ia adala putera dari Hermias, seorang tentara Syria yang  pensiun di Nola. Setelah kematian ayahnya, Feliks menjual semua harta yang ia miliki dan memberikannya kepada orang miskin dan memilih mengikuti panggilan Tuhan. Ia kemudian ditahbiskan sebagai imam dan bekerja dengan Uskup St. Maximus dari Nola. Pada masa penganiayaan Decius, St. Maximus melarikan diri ke gunung untuk menyelamatkan dirinya. Sementara itu, Feliks ditangkap dan disiksa karena imannya. Legenda mengatakan Feliks berhasil melarikan diri dari penjara setelah ditolong oleh malaikat, sehingga ia dapat mengunjungi St. Maximus yang saat itu sedang sakit. Mereka akhirnya kembali ke Nola, dan bersembunyi sampai dengan kematian Decius. Setelah kematian St. Maximus, umat memilih Feliks sebagai Uskup Nola, tetapi ia menolaknya dan memberikan jabatan itu kepada Quintus, seorang imam yang lebih senior dari padanya. Feliks kemudian bekerja sebgai petani pada tanah yang dimilikinya, dan memberikan kelebihan harta yang ia miliki kepada orang-orang miskin. Pada sekitar tahun 255, Feliks meninggal dunia dan dimakamkan di Nola. Banyak mukjizat terjadi pada makamnya. Sekitar seratus tahun kemudian, kisah hidupnya diceritakan kembali oleh Uskup St. Paulinus dari Nola dalam bentuk puisi, dan puisi inilah yang menjadi sumber kisah hidup St. Feliks sampai hari ini.


dari sumber http://www.catholic.org/http://saints.sqpn.com/, dan http://www.imankatolik.or.id/

Kalender Orang Kudus