25 Mei |
Paus Urbanus I adalah Paus ke-17 Gereja Katolik yang menjadi Paus pada tahun 222-230. Urbanus berasal dari Romawi. Ia adalah putera dari Pontianus. Tidak banyak yang diketahui mengenai kehidupannya sebelum menjadi Paus. Setelah kematian Paus St. Kallistus, Urbanus terpilih menjadi Paus pada tahun 222. Skisma yang dilakukan St. Hippolitus masih terjadi pada masa Kepausan Urbanus, dan Paus Urbanus mengikuti apa yang telah dilakukan pendahulunya. Pada masa Kepausan Urbanus juga, Umat Kristen berada dalam keadaan damai pada masa pemerintahan Kaisar Alexander Severus. Paus Urbanus juga membaptis suami dan saudara ipar dari St. Caecilia. Paus Urbanus juga banyak mempertobatkan orang melalui kotbah-kotbahnya. Paus Urbanus juga membuat aturan mengenai persembahan kepada Allah yang hanya dapat dipergunakan untuk keperluan Gereja, kebaikan umat Kristen, dan orang-orang sakit. Paus Urbanus I meninggal pada 23 Mei 230 dan diyakini sebagai seorang martir.