Sto. Fulgensius

3 Januari

Fabius Claudius Gordianus Fulgensius lahir pada tahun 465 di Kartago. Pada masa mudanya, ia pernah menjabat dalam pemerintahan dan sempat menduduki jabatan wakil gubernur Byzacena, tetapi ia meninggalkan semua jabatan duniawinya dan memilih menjadi biarawan. Hal ini dipengruhi oleh tulisan-tulisan Sto. Agustinus. Pilihan hidupnya ini mendapat tentangan dari ibunya, tetapi Fulgensius tetap pada pendiriannya. Setelah menjadi imam, ia menjadi abbot, dan sempat melarikan diri dari biaranya pada tahun 499 menuju Sicca Veneria. Hal ini disebabkan serangan dari bangsa Numidian. Ketika kembali, ia diangkat sebagai Uskup Ruspe, Tunisia. Pada sekitar tahun 508, ia diasingkan oleh Raja Thrasamund, yang menganut ajaran sesat Arianisme. Bersama dengan 60 Uskup lainnya, Fulgensius diasingkan ke Sardinia. Disana mereka mendirikan sebuah biara dan melanjutkan karya-karya mereka. Pada tahun 515 ia kembali ke Kartago dan berdebat dengan penganut Arianisme. Fulgensius sangat meyakinkan, tetapi ia kemudian diasingkan kembali pada tahun 518. Pada tahun 523, Raja Thrasamund digantikan oleh Raja Hilderic, yang mengijinkan semua orang yang diasingkan untuk kembali. Fulgensius kembali ke Keuskupannya dan membangun kembali iman umatnya sampai dengan kematiannya pada 1 Januari 533.


Kalender Orang Kudus