Sto. Klement I

23 November

Paus Klement adalah Paus ke-4 Gereja Katolik yang menjadi Paus pada tahun 88-97. Klement lahir pada tahun 30 di Mont Coelius, Roma. Ia adalah putera dari Faustinianus, seorang senator Romawi, yang bersahabat baik dengan kaisar-kaisar Roma. Klemens adalah murid Sto. Petrus dan ia ditahbiskan Sto. Petrus menjadi Uskup. Nama Klemens disebutkan dalam Surat Rasul Paulus kepada Jemaat di Filipi. Klement menjadi Paus menggantikan Paus Sto. Anakletus pada tahun 88. Kesulitan-kesulitan dihadapi Paus Klement, terlebih lagi pada saat itu Gereja masih dalam masa penganiayaan oleh bangsa Romawi. Suatu ketika terjadi masalah di Korintus, dimana umat tidak mau menghormati Uskup yang telah dipilih. oleh sebab itu Paus Klement mengirimkan surat kepada jemaat di Korintus. Isinya menyangkut ajaran mulia perihal rahasia Tuhan dan cinta kasih antara umat. Surat itu diterima baik oleh umat Korintus dan dijadikan bacaan ibadat sebagai surat seorang rasul selama beberapa kali di dalam gereja. Surat ini merupakan surat pertama Klemens yang memperlihatkan campur tangan seorang Paus terhadap masalah di keuskupan lain. Paus Klemens juga dikenal sebagai Bapa Apostolik pertama. Ia ditangkap dan dibuang selama penganiayaan Gereja oleh Kaisar Trajan ke Krimia, Laut Hitam dan dihukum kerja paksa di sana. Paus Klement menghibur dan membesarkan hati rekan-rekannya dengan mengisahkan penderitaan Yesus. Karena dianggap mencurigakan, para serdadu Romawi mengikat Paus Klemens dan menceburkannya ke dalam Laut Hitam. Paus Klement meninggal dunia sebagai martir sekitar tahun 99-101.


Kalender Orang Kudus