23 November |
Silvanus adalah seorang putera dari St. Felisitas. Bersama dengan ibu dan ketujuh saudaranya, St. Alexander, St. Vitalis, St. Martialis, St. Yanuarius, St. Feliks, dan St. Filipus mereka menjadi martir kerana iman mereka. Karena iman, ibunya ditangkap dan diperintahkan untuk memberikan persembahan kepada dewa-dewi Paganisme. St. Felisitas menolak dan kemudian anak-anaknya ditangkap dan diberikan perintah yang sama. Mereka juga menolak. Mereka semua dihukum mati atas perintah Kaisar Antonius
atau Kaisar Marcus Aurelius pada tahun 165. St. Felisitas dipaksa melihat anaknya dipenggal satu-persatu, tetapi imannya semakin kuat dan iapun mati sebagai martir.
dari sumber http://saints.sqpn.com/, http://www.imankatolik.or.id/, dan http://www.newadvent.org/