St. Hernan hidup di abad ke-6. Ia adalah seorang pertapa dan juga Santo pelindung di Loc Horn, Brittany, Perancis. St. Hernan adalah orang Inggris yang pergi dari kampung halamannya ketika kaum Anglo Saxon menguasai tempat itu.
Pages
▼
St. Eutropia
St. Eutropia hidup pada abad ke-5. Ia adalah seorang janda dari Auvergne, Perancis. Ia dihormati karena kesuciannya, dan juga dipuji oleh St. Sidonius Apollinaris.
St. Emilas dan Jeremiah
St. Emilas dan Jeremiah adalah martir dari Spanyol pada masa Kekalifahan Kordoba yang dipimpin oleh Abdurrahman II. St. Emilas adalah seorang diakon. Kedua orang muda ini dipenggal.
St. Aichardus
15 September |
St. Aichardus adalah seorang putera seorang perwira, dan dikirim ke Poitiers, Perancis, untuk belajar karir militer. Ibunya, dengan memperhatikan kesalehannya dan kecenderungan pendidikannya, turut campur tangan dan menyiapkan St. Aichardus untuk membuat keputusan atas karirnya sendiri. St. Aichardus memilih kehidupan religius dan masuk ke ordo Benediktin di John's Abbey di Ansion, Poitou. Dia tetap menjadi biarawan untuk hapir empat puluh tahun lamanya.
Ketika sebuah biara Benediktin baru didirikan oleh St. Philibert di Quincay, St. Aichardus ditunjuk menjadi kepala biara(prior) di tempat itu. Ketika St. Philibert meninggal, St. Aichardus menggantikannya sebagai abbot atas sembilan ratus anggota biara. St. Aichardus adalah contoh dari kesetiaan dan ketaatan terhadap aturan monastik ordonya.
St. Valerian
St. Nikomedes
15 September |
St. Nikomedes adalah seorang martir. Semasa hidupnya ia adalah seorang Imam. Konon beliau adalah seorang imam di Roma pada masa pemerintahan Kaisar Domisianus. Ia dipenggal kepalanya karena menguburkan jenazah St. Felicula. Cerita lain mengatakan bahwa ia dipukul samapai mati menggunakan cemeti karena menolak memepersembahkan kurban bagi dewa-dewi. Jenazahnya dikuburkan di katakombe Via Nomentana, dekat gerbang dari nama itu.
St. Katarina Genoa
15 September |
St. Katarina Fieschi atau yang lebih dikenal dengan nama St. Katarina dari Genoa, adalah putri dari Jacopo Fieschi dan Francesca di Negro, lahir di Genoa pada tahun 1447. Jacopo Fieschi adalah wakil raja di Naples, sehingga kehidupannyapun sangat berlipahan harta. Keluarga Fieschi sendiri memiliki banyak anggotanya yang berkarya di Gereja, paling tidak 2 Paus (Paus Inosentius IV dan Paus Adrian V), 9 Kardinal, dan 2 Uskup Agung berasal dari keluarga Fieschi.
St. Merinus
St. Merinus hidup pada abad ke 6-7. Ia adalah seorang Uskup yang dicintai, baik di Scotlandia, maupun di Irlandia. Terkadang ia dikenal dengan nama Meadhran atau Merryn. Ia juga seorang murid dari St. Comgall di Bangor.
St. Melitina
St. Maximus
St. Maximus hidup pada abad ke 3-4. Ia adalah seorang martir bersama dengan Asclepiodotus dan Theodorus. Mereka menjadi martir di Adrianopolis, sebuah tempat kuno di Bulgaria.
St. Ribert
St. Ribert hidup pada abad ke-7. Ia adalah abbot Benediktin dan kemungkinan juga seorang Uskup. Ia lebih dikenal dan dihormati di daerah Rouen, Perancis. Ia dulunya seorang biarawan dan kemudian menjadi abbot di biara Valery-sur-Some. Kemudian St. Ribert melayani sebagai Uskup setempat di Normandy dan Picardy.
St. Ritbert
St. Ritbert hidup pada abad ke-7. Ia adalah seorang abbot Benediktin dan murid dari St. Ouen. Ia adalah kepala biara di Varennes.
B. Roland de Medici
B. Roland de Medici adalah anggota keluarga Medici yang sangat terkenal. Ia memilih gaya hidup yang sangat berbeda dari saudara-saudaranya yang lain. Ia menghabiskan seperempat abad hidup sebaga pertapa di hutan Parma, Italia.
St. Mamilian
St. Mamilian adalah Uskup Palermo, Sicilia, Italia. St. Mamilian diasingkan oleh penguasa Arian, Geiseric. Relikuinya diabadikan di Palermo.
St. Leobinus
15 September |
St. Leobinus hidup pada abad ke-6 dan terkadang ia dikenal dengan nama Lubin. Ia adalah seorang Uskup di Chartres, Perancis. Ia juga seorang Imam pertapa (di Micy) dan abbot (di Brou) sebelum ditahbiskan sebagai Uskup. Ketika perampok menyerang biaranya di dekat Lyons, St. Leobinus disiksa dan ditinggalkan mati.
St. Yoseph Abibos
St. Yoseph Abibos hidup dia abad ke-6. Ia adalah murid dari St. Yohanes Zedazneli, dan juga seorang abbot. St. Yoseph Abibos adalah orang Syria, dan melayani sebagai abbot di Alaverdi, Georgia.