Pages

St. Bacchus

8 Oktober

Sergius dan Bacchus adalah perwira dalam pasukan Kaisar Maximianus. Legenda mengatakan bahwa Bacchus adalah bawahan dari Sergius dan keduanya adalah sahabat Kaisar. Ketika mereka berdua tidak ikut masuk ke kuil dewa kafir bersama kaisar, kaisarpun segera memerintahkan mereka untuk masuk. Selanjutnya mereka menolak untuk memberikan persembahan kepada dewa-dewi kafir dan mengaku sebagai seorang Kristen. Merekapun ditangkap dan dipermalukan di sepanjang jalan Arabissus, Cappadocia. Mereka dipukuli dan Bacchuspun meninggal saat dipukuli. Sergius dibawa ke kota Resapha, Syria dan disiksa sampai akhirnya dipenggal. Pada saat pemerintahan Kaisar Yustinian, kota Resapha direnovasi dan diberi nama kota Sergiopolis. Sementara itu sebuah gereja di Roma diberi nama Bacchus.


dari sumber http://saints.sqpn.com/ dan http://www.catholic.org/